Kamis, 07 Maret 2013

Aanalisi Jurnal Mengenai Asuransi


ANALISIS JURNAL
JUDUL          : SISTEM PENGELOLAAN DATA POLIS ASURANSI JIWA BERBASIS WEB
 (STUDI KASUS : PT. INIDCA SATYATMA BESTARI)
PENGARANG: Tut Wuri HAndayani, R.A PAramita Mayadewi, Taufan Tambunan

Saya menganalisis jurnal mengenai pembuatan suatu sistem pengelolaan data polis asuransi jiwa yang dapat dilakukan secara online pada PT. Indica Biestari. Pada saat ini asuransi sudah merupakan hal yang sangat lumrah dikalangan masyarakat karena mereka sudah mengetahui bahwa asuransi dapat emmbantu dalam menawarkan sebuah manajemen resiko berupa penggantian secara finansial bagi para penggunanya. Perusahaan Indica Satyatma Bestari ini bergerak pada bidang asuransi jiwa. Asuransi jiwa merupakan asuransi yang memberikan ganti rugi berupa Uang Pertanggungan ketika seorang tersebut sakit atau meninggal. Oleh karena sudah banyak yang menggunakan asuransi di kalangan masyarakat maka pada jurnal ini akan dibuat suatu sistem yang dapat emnyimpan dan mengelola data pribadi klien, mempermudah sistem pendaftaran asuransi dengan pendaftraan awal secara online, dan dapat melakukan pelaporan jumalh premi yang dibayarkan oleh klien, serta dapat menyimpan bukti transfer klien jika sudah membayar premi.
Pada studi kasus ini, pembuatan sistem dilakukan dengan metodologi Software Development Life Cyle dan metodologi waterfall. Hal yang dilakukan penulis adalah menganalisa dan merancang kebutuhan sistem. Pertama,  menganalisa kebutuhan dan sistem yang akan dibuat, yaitu adalah membuat data flow diagram (DFD) untuk mengelola data klien, mengelola data asuransi, mengelola proses pembayaran premi, dan yang terakhir adalah DFD untuk reporting. Selanjutnya adalah menganalisa kebutuhan sistem dengan membuat entity relationship diagram (ERD) dan membuat skema relasi. Seluruh kegiatan ini berguna untuk mempermudah dalam perancangan sistem tersebut. Sehingga dapat disimpulakan bahwa sistem ini berguna untuk perhitungan jumlah premi, klienpun dapat dengan mudah melihat jumlah tagihan premi serta dapat mengupload bukti pembayaran premi yang sudah dibayarkan, dan yang terakhir adalah klien dapat melakukan pendaftaran sevcara online. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar